Kabupaten Bogor, (beritairn.com) – Bupati Bogor, Ade Yasin bersama Dandim 0621/Kabupaten Bogor Letnan Kolonel (Inf) Sukur Hermanto membuka program kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-109 tahun 2020 di wilayah Kodim 0621/Kabupaten Bogor, bertempat di Gedung Tegar Beriman Kabupaten Bogor, Cibinong.
Dalam sambutannya Bupati Bogor Ade Yasin mengatakan program kegiatan TMMD merupakan salah satu upaya membangun daerah dengan semangat kebersamaan dan kegotongroyongan. Terlebih dalam kondisi bangsa yang saat ini penuh dengan tantangan maka semangat solidaritas, persatuan dan kesatuan menjadi modal utama kita untuk menghadapi segala tantangan.
Kegiatan TMMD ke-109 di Kabupaten Bogor adalah pembangunan jalan sepanjang 2.5 KM dengan lebar 4 meter dari Desa Ciomas Kecamatan Tenjo, ke ruas jalan Kabupaten, Rewod – Lebak Kanibah Kecamatan Parung Panjang.
“Nanti jika sudah selesai dibangun, jalan ini akan membuka akses dari Desa Ciomas Kecamatan Tenjo ke Parung Panjang , dan akan memperpendek jarak tempuh sampai 50%, untuk itu, saya atas nama Pemerintah Kabupaten Bogor mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh jajaran Kodim 0621/Kabupaten Bogor dan semua pihak yang mendukung program kegiatan TMMD,” katanya.
Ia juga mengatakan bagi Pemerintah Kabupaten Bogor, kegiatan TMMD merupakan momentum penting yang mengitegrasikan unsur pemerintah daerah, TNI dan rakyat untuk mewujudkan visi Kabupaten Bogor yaitu Terwujudnya Kabupaten Bogor Termaju, Nyaman dan Berkeadaban.
“Kegiatan TMMD ini saya harap dapat menggugah kebersamaan, kemandirian, keswadayaan dan keswasembadaan masyarakat dalam membangun desa dan menumbuhkan kesadaran bahwa pembangunan bukan hanya tanggung jawab pemerintah, akan tetapi juga merupakan “tugas bersama” seluruh lapisan masyarakat,” ungkapnya.
Oleh karena itu, menurut Ade Yasin khusus kepada warga masyarakat yang terlibat dalam program ini, agar seoptimal mungkin bersinergi dengan TNI, agar rencana dan target yang telah ditetapkan dapat tercapai maksimal dan pada gilirannya nanti, mobilitas masyarakat desa akan semakin meningkat yang tentu saja akan berdampak positif terhadap kemajuan dan kesejahteraan masyarakat setempat.
Sementara itu, Letnan Kolonel (Inf) Sukur Hermanto mengatakan dalam menyukseskan operasi TMMD kali ini, jajarannya mengerahkan 150 personel Kodim 0621 ditambah masyarakat sekitar sebanyak 150 orang. ”Ada 300 orang yang akan membangun ruas jalan tersebut.