Upacara HUT Sat Pol PP, HUT Linmas Dan Hut Damkar Tahun 2019 Bupati Jadi Inspektur

0
198

Ketapang, (beritairn.com) – Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Satuan Pol PP ke 69, Satuan Linmas ke 57 dan Satuan Damkar ke 100 tahun 2019 dilaksanakan di halaman Kantor Bupati Ketapang, Senin (5 Agustus 2019). Bupati Ketapang bertindak sebagai inspektur upacara, sedangkan Komandan Upacara adalah Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Ketapang, Muslimin S.Ip. Peringatan Hut Satuan Polisi Pamong Praja dihadiri juga Wakil Bupati Ketapang, Drs H.Suprapto S, dan Sekda Ketapang, H.Farhan SE, M.Si, Forkopimda Ketapang DWP Ketapang, PKK Ketapang dan Satuan Pol PP Kabupaten Kayong Utara.

 

Dalam upacara yang diikuti juga TNI/Polri, ASN, ormas dan siswa di Kota Ketapang, maka Bupati Ketapang mengingatkan bahwa tantangan tugas Satpol PP saat ini semakin berat dan dinamis. Perkembangan bangsa dan masyarakat yang sangat cepat, menciptakan berbagai hambatan dan tantangan yang harus direspon oleh Sat Pol PP secara professional. Secara umum, tugas Pol PP tidak saja menegakan Peraturan Daerah, Peraturan Kepala Daerah, menjaga ketentraman masyarakat, ketertiban umum dan perlindungan masyarakat. Namun Satpol PP menjadi garda terdepan dalam menjaga kewibawaan daerah secara menyeluruh.

“Dalam beberapa tahun ini, dinamisasi Sat Pol PP Ketapang sangat luar biasa,” tegas Bupati Ketapang, Martin rantan SH, M.Sos.

Mantan anggota DPRD Ketapang ini mengatakan tidak hanya Pol PP yang bertugas di dalam Kota Ketapang saja yang aktif. Namun anggota Pol PP yang ditugaskan di kecamatan juga berkontribusi maksimal bagi masyarakat sekitarnya. “Kami menilai, organisasi Sat Pol PP Ketapang ini, semakin mantap, intensitas kegiatan terus bertambah dan kinerjanya semakin meningkat,” katanya.

Demikian juga, kegiatan pengamanan sosial kemasyarakatan, pengamanan Lebaran dan Natal, Tahun Baru Imlek, Pemilithan Umum, Pemilihan Gubernur Provinsi Kalbar, Pemilihan Presiden, Pemilihan Legislatif, kegiatan Tablig Akbar Habaib, Kiai, Ustadz yang melibatkan massa yang besar, pengamanan demonstrasi, unjuk rasa, kegiatan bakti social, donor darah dan lainnya semakin mengukuhkan dan mendekatkan Sat Pol PP kepada masyarakat.

Di musim kemarau seperti ini, hampir tiap hari bidang pemadam kebakaran Sat Pol PP Ketapang berjibaku dengan api. Baik kebakaran yang terjadi di perumahan, tanah kosong, hutan dan lahan di sekitar Kota Ketapang. Selama 24 jam tenaga Damkar dan Dalmas berjaga untuk memastikan ketentraman, ketertiban dan kenyamanan masyarakat Ketapang.

Bupati Ketapang menyebutkan Peraturan Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia Nomor 17 Tahun 2019 tentang Pemenuhan hak PNS, penyediaan sarana dan prasarana minimal, pembinaan teknis operasional dan penghargaan Satuan Polisi Pamong Praja. Permendagri yang dikeluarkan itu, memberi amanat kepada Bupati Ketapang dan Pemerintah Kabupaten Ketapang untuk lebih memperhatikan dan memprioritaskan pemenuhan hak-hak PNS Sat Pol PP. Begitu juga penyediaan sarana dan prasarana minimai bagi Sat Pol PP Kabupaten Ketapang.

Hak-hak dimaksud antara lain jaminan kesehatan, jaminan kecelakaan kerja, jaminan kematian dan bantuan hukum sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan, pengembangan kompetensi, keahlian dan karier serta hak lainnya sesuai dengan ketentuan Peraturan Perundang-undangan.

Begitu juga penyediaan sarana dan prasarana Sat Pol PP Ketapang, seperti gedung kantor, ruangan pelayanan, pos jaga, kendaraan operasional dan perlengkapan operasional secara bertahap akan dilengkapi dan sesuaikan dengan dinamisasi organisasi serta kebutuhan kekinian. Tentu saja, setiap ada hak yang dipenuhi harus ada kewajiban maksimal yang dilaksanakan dan diberikan oleh Sat Pol PP secara gradual prinsip “take and give”. Hal ini menuntut Sat Pol PP Ketapang untuk mampu terus bersinergis dengan visi dan misi Bupati dan Wakil Bupati Ketapang 2016- 2021. Secara internal Sat Pol PP Ketapang dituntut untuk terus meningkatkan kualitas organisasi secara menyeluruh. Penting adanya program berkelanjutan dan tepat sasaran dalam mencetak dan membentuk anggota Pol PP yang nasionalis, terampil, cakap, berkompetensi, loyal, penuh integritas, profesionalisme dan bertangungjawab. Sat Pol PP Ketapang, juga harus aktif dan berperan maksimal dalam membantu OPD lainnya dalam mendorong dan meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD). Selanjutnya PAD digunakan secara proporsional bagi pembangunan Ketapang . “Dari bangunan walet yang jumlahnya semakin hari semakin bertambah dan tersebar di 20 kecamatan ini, saya yakin dan percaya, jika para pengusahanya jujur dan patuh dalam membayar pajak kontribusi PAD akan sangat besar sekali,” ucap Bupati Ketapang.

Belum iagi pendapatan dari pajak hotel, pajak restoran dan rumah makan, pajak reklame, pajak parkir, pajak bukan logam dan batuan, pajak hiburan dan sumber sah lainnya. Tentu secara signifikan akan mensupport pembangunan daerah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat secara gradual. Dikatakannya, bagi wajib pajak yang bandel dan tidak koorporatif, bisa saja Sat Pol PP Ketapang memberikan sanksi dan tindakan. Sebagaimana diatur oleh regulasi yang mendukung Tupoksi sesuai standar operasional prosedur (SOP) yang diatur oleh peraturan perundang-undangan.

Dilanjutkan Bupati Ketapang, tidak berapa lama lagi, tepatnya tanggal 23 September 2020 di daerah ini akan dilaksanakan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Ketapang masa bakti 2021 2024. Walaupun riak riak Pilkada tersebut sudah mulai terasa di lingkungan masyarakat, sedianya tahapan penyerahan dukungan dan pendaftaran baru dimulai bulan Maret dan April 2020. Kita semua berharap, selama pentahapan kegiatan Pilkada 2020 tersebut, kondisi keamanan, ketertiban dan ketentraman di Ketapang tetap terjaga dan kondusif. Tugas kita bersama untuk memastikan Ketapang maju dan sejahtera serta kompetitif dengan daerah lainnya.Ia menegaskan kepada seluruh anggota Sat Pol PP Ketapang untuk mengawal agar Pilkada 2020 berjalan aman, damai dan lancar tanpa kendala yang berarti. Netralitas Pol PP adalah mutlak adanya. Tidak ada tawar menawar. Regulasi hukum memandu Pol PP untuk mengedepankan kepentingan masyarakat dan bangsa diatas kepentingan pribadi dan golongan.

“Sebelum saya mengakhiri sambutan ini, tidak salah kiranya, saya mengucapkan terima kasih kepada Sat Pol PP Ketapang beserta seluruh jajarannya atas kontribusi maksimal Sat Pol PP yang telah diberikan kepada masyarakat dan daerah Ketapang ini, begitu juga, kepada Camat se -Kabupaten Ketapang, saya mengucapkan terima kasih dan penghargaan, karena telah membina dan memberdayakan anggota Sat Pol PP Ketapang yang ditugaskan dikecamatan kecamatan. Selamat ulang tahun Pol PP ke 69, Satuan Linmas ke 57 dan Satuan Damkar ke 100 tahun 2019. Semoga semakin Profesional, Disiplin, bertanggungjawab dan maksimal dalam menjaga kewibawaan Pemda Ketapang ini,” tuntasnya.(wan/hms/red)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here