Kontingen Pesparawi Ketapang Lepas Bupati 

0
319

Ketapang, (beritairn.com) – Bupati Ketapang Martin Rantan SH, M.Sos melepas Kontingen Pesparawi Kabupaten Ketapang, Jum’at, (28/10/19) yang akan mengikuti kegiatan lomba pada ajang Pesta Paduan Suara Gerejawi Tingkat Propinsi Kalimantan Barat yang akan digelar pada Tanggal 1 s/d 7 Juli di Kabupaten Ketapang. Kontingen Ketapang akan mengikuti12 katagori lomba diharapkan Bupati Ketapang bisa menjadi juara.

 

Dimana, hasil Pesparawi ini akan mewakili Kalbar pada Pesparawi tingkat nasional yang direncanakan akan diselenggarakan di Bali.

Pada acara pelepasan kontingen pesparawi ini, Bupati Ketapang berharap kontingen Ketapang dapat mengikuti seluruh rangkaian kegiatan hingga selesai dan meraih prestasi yang terbaik untuk daerah kita ini dan kepada ketua Kontingen agar dapat memperhatikan para peserta terutama dalam menjaga kesehatan sehingga dapat melaksanakan kegiatan sesuai dengan jadwal yang ditetapkan oleh panitia.

Bupati Ketapang menjelaskan pentingnya menjaga kerukunan beragama. Mulai dari umat dalam agama, kerukunan antar agama, dan kerukunan umat beragama dengan pemerintah. “Sekali lagi sebelum menutup kegiatan ini saya berharap agar kontingen meraih prestasi yang membanggakan Kabupaten Ketapang,” tegas Bupati Ketapang seraya menjelaskan pihaknya dalam waktu yang sama juga akan mengikuti rapat DAD Ketapang guna pameran pentas budaya dan mengikuti konferensi NU.

Sebelum Bupati Ketapang melepas kontingen Pesparawi, maka kontingen Ketapang juga mendapatkan pengarahan dari Drs Holtismsn Saragih yang merupakan Ketua kontingen Ketapang. Ketua Kontingen Pesparawi Ketapang menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Ketapang yang memberikan dukungannya termasuk pelepasan kontingen ini. Panjang lebar pemaparannya disampaikan kepada peserta.

Sementara itu, menjelang pembukaan Pesparawi tingkat Kalbar sejumlah persiapan, termasuk berbagai pemantapan sudah dilakukan. Latihan drum band, rapat koordinasi pematangan pengamanan dan lain sebagainya sudah dilakukan. Informasi melalui baliho juga sudah ada dimana mana. Demikian juga pemasangan spanduk dan lain lain.(Adv)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here