Hadiri Peresmian Kantor Kejari Cibinong, Ade Yasin Minta Pelayanan Kepada Masyarakat Dimaksimalkan

0
98

Bogor Kabupaten, (beritairn.com) – Bupati Bogor, Ade Yasin menghadiri sekaligus meresmikan Gedung Kejaksaan Negeri (Kejari) Cibinong yang dibangun menggunakan dana hibah APBD Kabupaten Bogor tahun anggaran 2019, peresmian tersebut selain disaksikan oleh Kepala Kejari Cibinong, Munaji juga dihadiri unsur Forkopimda Kabupaten Bogor, yang bertempat di Aula Kejari Cibinong.

Dalam sambutannya Bupati Bogor, Ade Yasin mengatakan Pemerintah Kabupaten Bogor senantiasa mendukung Kejari Cibinong serta senantiasa membangun sinergi yang kuat antara seluruh komponen Forum Koordinasi Pimpinan Daerah, termasuk Kejari Cibinong untuk mencapai Terwujudnya Kabupaten Bogor Termaju, Nyaman dan Berkeadaban.
“Pelaksanaan pembangunan daerah Kabupaten Bogor dengan luasnya wilayah dan jumlah penduduk 5,9 juta jiwa tentunya harus diimbangi dengan keberadaan tenaga penegak hukum yang handal,” katanya.
Ade Yasin juga meminta bangunan baru kantor Kejari Cibinong  ini dapat lebih memantapkan semangat baru jajaran Kejari Cibinong untuk meningkatkan kualitas pelayanan penegakan hukum dengan melakukan berbagai inovasi, sekaligus melakukan sinergi dengan Forkopimda, tokoh adat, tokoh agama serta tokoh masyarakat dalam rangka mewujudkan keberhasilan penegakan hukum.
“Penegakan hukum tentunya harus lebih bersama-sama dan Pemerintah Daerah juga banyak melakukan kerjasama serta sebagai pengacara negara di Pemerintah Kabupaten Bogor harus dimaksimalkan,” tambahnya.
Dalam kesempatan tersebut Bupati Bogor mengucapkan terima kasih serta penghargaan atas dukungan jajaran Kejari Cibinong khususnya dalam percepatan penanganan pandemi Covid-19 dan proses penyelanggaraan pembangunan Kabupaten Bogor secara keseluruhan sehingga agenda pembangunan daerah dapat berjalan dengan baik sesuai aturan hukum yang berlaku.
Sementara itu, Kepala Kejari Cibinong, Munaji sedikit menambahkan berterima kepada Pemerintah Kabupaten Bogor yang telah membantu kami semoga dengan adanya gedung baru ini Kejari Cibinong dapat memaksimalkan layanan untuk masyarakat Kabupaten Bogor khususnya.
“Saya meminta kepada seluruh staf Kejari Kabupaten Bogor dapat meningkatkan kinerja lebih baik lagi dan pelayanan kepada masyarakat untuk lebih di tingkatkan”, ungkapnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here