Kabupaten Tangerang, (beritarn.com) – Menjadi spesial bagi jajaran Dinkes Kabupaten Tangerang pelaksanaan Apel HKN, HUT PGRI, HUT KORPRI, dan rangkaian HUT Kabupaten Tangerang, yang digelar Pemkab Tangerang di Lapangan Maulana Yudha Negara di Tigaraksa.
Pada apel dipimpin Bupati Tangerang H Ahmed Zaki Iskandar, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Tangerang menerima Piagam Penghargaan “Sistem Inovasi Data dan Layanan Tuberkulosis” (Si Indalaya TB) dari Bupati Tangerang.
Penghargaan ini diberikan karena dinkes dinilai telah mencapai target sesuai ketentuan Kementerian Kesehatan RI dalam melakukan inovasi pendataan Tuberkulosis sebesar 74 persen, padahal target data sampai dengan tahun 2017 sesuai Kemenkes RI ditetapkan hanya 64% saja dari 12.000 kasus yang ditargetkan sampai dengan tahun 2020.
Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit pada Dinas Kesehatan Kabupaten Tangerang, dr Hendra Tarmizi MARS, menjelaskan dalam pencapaian data penelusuran kasus ini dinkes menggunakan sistem aplikasi yang dilaksanakan para petugas puskesmas di semua wilayah, sehingga data ini diperoleh dengan tepat dan akurat.
“Penghargaan ini akan kami jadikan motivasi untuk dapat menjadi lebih baik lagi dalam melakukan pendataan. Semoga sebelum tahun 2020, pendataan dapat mencapai sesuai target 12.000 kasus Si Indalaya TB,” harap dr Hendra Tarmizi MARS.