Dinas PUTR Menargetkan Peningkatan Ruas Jalan Pelang – Batu Tajam Selesai Akhir Tahun

0
195

Ketapang, (beritairn.com) – Plt Kadis Pekerjan Umum Tata Ruang (PUTR) Ketapang, Mahsus menyampaikan bahwa pelaksanaan peningkatan Pelang – Batu Tajam digunakan dengan biaya APBD Kabupaten Ketapang tahun 2018 melalui DPUTR sebesar Rp 60 Miliar terdiri dari kegiatan pelaksanaan fisik sebesar Rp 58.955.000.000, dengan ‎biaya pengawasan sebesar Rp 750 juta.

 

“Dalam pekerjaan ini untuk biaya administrasi proyek sebesar Rp 250 juta, dan dalam menentukan pelaksanaan kegiatan telah dilakukan pelaksanaan lelang terbuka melalui LPSE bagian layanan pengadaan Kabupaten Ketapang dengan di tunjuk sebagai pemenang yaitu PT. Marga Mulia,” terang Mahsus.

 

Mahsus menyebutkan untuk harga penawaran sebesar Rp 56. 489.000.000 dengan waktu pelaksanaan selama 180 hari yang dimulai dari 01 Juli 2019 dan selesai 29 Desember 2019.

“Panjang efektif yang akan dilaksanakan sedang dalam pelaksanaan pengukuran yang diperkirakan mendekati jembatan Kepulu. ‎Dengan konsultan supervisi atau konsultan pengawas dengan penawaran Rp 672.430.000 dalam waktu pelaksanaan180 hari, mulai dari 01 Juli 2019 hingga 29 Desember 2019,” katanya.‎

 

“Kami berharap selama pelaksanaan pekerjaan ini dapat berkerja dengan lancar, aman sehingga dapat di selesaikan dengan batas waktu yang telah ditentukan untuk itu kami mohon dukungan dari segala pihak,” tuturnya.(wan/hms/red)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here