Ketapang, (beritairn.com) – Pemerintah Kabupaten Ketapang yang diwakili Staf Ahli Bupati Edi Junaidi, mengucapkan terimakasih dan apresiasi kepada Panitia Hari Besar Islam (PHBI) Kabupaten Ketapang yang telah melaksanakan Tabligh Akbar Peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW Tahun 1440 H/2019 M, yang berlangsung di Masjid Agung Al-Ikhlas Ketapang.
Selain itu Edi Junaidi juga menyampaikan ucapan terimakasihnya kepada penceramah yang telah bersedia meluangkan waktu untuk memberikan pencerahan siraman rohani kepada yang hadir, dengan harapan semoga apa yang disampaikan dapat bermanfaat dan dapat diterapkan dalam kehidupan sehari hari.
“Saya mengajak kita semua untuk memaknai peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW dengan sebaik baiknya, sebagai perwujudan rasa syukur kita kepada Tuhan Yang Maha Esa, yang senantiasa menganugrahkan berbagai nikmat iman dan hikmat Islam kepada kita sekalian, dan yang paling utama adalah kita harus dapat mengambil hikmah dan tauladan dari peristiwa Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW”, kata Edi Junaidi ketika membacakan sambutan Bupati Ketapang, Martin Rantan, SH.,M.Sos.
Lebih lanjut Edi Junaidi berkata, bahwa melalui momentum tersebut, hendaknya kita manfaatkan untuk tetap terus menerus mengikat diri terhadap ajaran ajaran agama yang utuh dan menyeluruh menyempurnakan akhlak dengan menjabarkan, menterjemahkan, peduli dan mendalami pesan dari nilai agama kedalam seluruh aspek kehidupan. Sehingga kita tidak terjebak pada hal hal yang kurang baik dan terus berulang tanpa berimplikasi berdampak terhadap terjadinya perubahan fundamental dalam kehidupan kita kearah yang lebih baik (hijrah).
Dalam kesempatan itu juga Edi Junaidi mengajak masyarakat Kabupaten Ketapang, agar menjadikan peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW, sebagai hijrah untuk bersungguh sungguh dalam mengamalkan setiap ajaran agama secara menyeluruh, dan dijadikan pedoman bagi kita semua dalam membangun Kabupaten Ketapang menuju masyarakat yang berakhlak mulia.
“Dengan peringatan Isra’ Mi’raj ini, mari kita jadikan sebagai media atau pedoman atau pencerahan bagi sikap dan perilaku tindakan kita, sehingga dari waktu kewaktu, dari hari kehari, kualitas amaliah kita akan terus mengalami peningkatan, semoga amaliah kita hari ini, lebih baik dari hari kemarin. Dan hari esok amaliah kita lebih baik dari hari ini”, ucap Staf Ahli Bupati Edi Junaidi.
Adapun penceramah pada Tabligh Akbar Peringatan Isra’ Mi’raj Tahun 1440 H/2019 M di Masjid Agung Al-Ihlas Ketapang yang dilaksanakan PHBI Kabupaten Ketapang itu adalah Ustadz Luqmanulhakim, SE.I.MM dan dihadiri para pejabat yang ada di lingkungan Pemkab Ketapang, Forkopimda, serta undangan lainnya dan ummat Islam yang ada di Kabupaten Ketapang.(wan/hms/red)