Tangerang Selatan, (beritairn.com) – Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Selatan sedang melakukan pembahasan untuk menerapkan kehidupan normal yang baru atau lebih dikenal dengan sebutan new normal.
“Kita sedang menyiapkan sebuah regulasi baik dengan dinas terkait, dan kita juga berkonsultasi dengan para cendekia-cendekia dari perguruan tinggi, untuk membuka usaha (mal) namun tetap ada protokol kesehatan terus ditegakan,” ucap Benyamin Davnie Wakil Wali Kota Tangerang Selatan.
Benyamin akan menyampaikan kepada manajemen mal di seluruh wilayah Tangerang Selatan untuk menerapkan protokol kesehatan. Jangan sampai masyarakat bersikap seperti sebelum masa pandemi saat beraktivitas di mal atau pasar.
“Kita minta untuk membuat jarak pakai garis sekitar 1 meter, seperti jarak antre di kasir dan pasang CCTV,” katanya.
Selain itu, Pemkot juga meminta agar pihak mal menyediakan pengeras suara untuk mengingatkan kepada masyarakat agar tetap menjaga protokol kesehatan saat berbelanja.
Benyamin belum memastikan kapan new normal akan diterapkan di Kota Tangerang Selatan, dan akan dikabarkan lebih lanjut.
Diketahui, new normal adalah kebijakan Pemerintah Pusat untuk membuka kembali usaha-usaha industri maupun perdagangan yang terhambat karena pandemi Corona Virus Disease 2019 (Covid19).