Bupati Hadiri HUT ke 23 KPJK Ketapang

0
138

Ketapang, (beritairn.com) – Keluarga Paguyuban Jawa Kabupaten Ketapang (KPJK) menggelar Kenduri Agung dalam rangka hari ulang tahunnya yang ke 23. Acara tersebut dihadiri Bupati Ketapang Martin Rantan, SH,. M.Sos, Wakil Bupati Ketapang Drs.H. Suprapto S, Wakil DPRD Ketapang H. Suprapto, S.Pd.,M.M., Sekda H. Farhan, S.E.,M.Si, Kepala Kejaksaan Ketapang Dharma Bella Tymbaz, S.H.,M.H., Dandim 1203/Ketapang Letkol Kav Suntara Wisnu Budi Hidayanta, SH.M.SC. Danlanal Ketapang, Letkol Laut (P) Abdul Rajab B. A., M.Tr.Hanla, unsur Forkopimda, Para Kepala OPD Kabupaten Ketapang dan serta sejumlah undangan lainnya.

Penyelenggaraan Kenduri Agung Keluarga Paguyuban Jawa Kabupaten Ketapang tersebut dilaksanakan di Rumah Joglo Paguyuban Jawa, Jalan Lingkar Kota Kelurahan Sukaharja Ketapang.

Bupati Ketapang Martin Rantan, SH,. M.Sos berharap dengan hadirnya Keluarga Paguyuban Jawa Kabupaten Ketapang (KPJK) ini dapat memberikan suport baru kepada pemerintah Daerah Kabupaten Ketapang dalam membangun Kabupaten Ketapang.

Selamat kepada Paguyuban Jawa yang melaksanakan kegiatan hari ulang tahun ke 23 ini, disertai memperingati 1 Suro 1954 Saka. Harapannya kehadiran Paguyuban Jawa ini menjadi lembaga yang bisa mengayomi masyarakat adat Jawa yang ada di Kabupaten Ketapang, sehingga masyarakat adat Jawa yang ada di Kabupaten Ketapang bisa bersatu padu dengan masyarakat yang lain tidak terpecah belah.

Sementara itu Ketua Umum Keluarga Paguyuban Jawa Kabupaten Ketapang (KPJK) Achmad Sholeh, mengatakan sebelumnya pihaknya telah merencanakan kegiatan ini dengan skala besar, namun karena covid-19 saat ini kegiatan dibuat sederhana mungkin. “Jadi kegiatan yang ada tidak melibatkan banyak orang dan sederhana serta tetap menjalankan protokol kesehatan” tegas Achmad Sholeh.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here